Senin, 29 November 2010

Carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenaran Allah

Do you want to share?

Do you like this story?

Alkitab mengajarkan : Jangan Kuatir, karena Bapa di sorga mengetahui dan akan memberikan semua yang kita perlu. Saya sendiri cukup mengerti akan hal ini, yang saya kurang pahami adalah kata-kata: Tetapi carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu.
 
Akhirnya saya mendapatkan jawaban dari ketidakmengertian saya di portal.sarapanpagi.org (link: HAL KEKUATIRAN, Matius 6:25-34), bahwa kata-kata diatas adalah berhubungan dengan Doa Bapa Kami, saya copas sedikit:
 
Mencari untuk menjadi taat kepada Allah. Akan tetapi ada juga penafsir mengartikan 'kebenaran Allah" di sini berarti kesetiaan Allah, kesetiaan yang menolong dan membela orang yang mencari Allah. Tetapi bagaimanapun juga, maksud Tuhan Yesus adalah jelas: kalau kita terutama mencari Kerajaan Allah, maka Allah akan memberi juga apa yang perlu untuk kehidupan jasmani kita.
 
Para pengikut Kristus diminta untuk mendahulukan Kerajaan Allah dan kebenaran-Nya atas segala hal. Yang dimaksud dengan "kerajaan" karena kerajaan itu berhubung dengan 'authority' (otoritas). Kerajaan Allah adalah pemerintahan Allah sebagai Raja yang dilakukan di Sorga maupun di bumi.
 

YOU MIGHT ALSO LIKE

0 comments:

Posting Komentar